www.newyorker.com

Seorang penulis blog Arab Saudi, yang dijatuhi hukuman cambuk sebanyak 1.000 kali dan hukuman penjara selama 10 tahun karena dianggap menghina Islam, dianugerahi penghargaan kebebasan berbicara di London.

Raif Badawi menerima penghargaan International Writer of Courage 2015, dikeluarkan oleh English PEN yang mengkampanyekan kebebasan berpendapat dan menghilangkan segala hambatan terhadap kesusasteraan.

Seperti dilaporkan BBC, penghargaan tersebut diberikan kepada Raif Badawi dan James Fenton, seorang penyair, wartawan dan kritikus sastra Inggris.

Penyerahan penghargaan digelar di British Librabry, London pada Selasa (6/10) malam. Badawi diwakili oleh salah seorang pendiri Wikipedia, Jimmy Wales.

Dalam sambutannya, Wales menyatakan penghargaan itu diharapkan dapat membantu pembebasan Badawi.

Raif Badawi divonis bersalah menghina Islam melalui tulisannya tentang para ulama di Arab Saudi dan juga dinyatakan bersalah melanggar undang-undang teknologi.

Pada Januari tahun ini, ia menjalani hukuman cambuk 50 kali. Peristiwa itu dikecam pedas oleh sejumlah negara Barat.

Sedianya ia akan dicambuk lagi secara bertahap tetapi ditunda karena alasan kesehatan.

 

(rr/BBC)