www.everydayhealth.com

Apa yang mempengaruhi suasana hati Anda? Meskipun begitu banyak faktor yang mempengaruhi pikiran dan tubuh Anda setiap saat, namun sebenarnya Anda masih bisa mengendalikannya dengan sedikit mengubah kebiasaan dan gaya hidup tertentu.

Ada beberapa makanan dan kebiasaan yang mempengaruhi suasana hati Anda. Bahkan, beberapa ahli ada yang mengatakan bahwa warna tertentu di sekitar Anda mungkin juga sedikit mempengaruhi suasana hati Anda. 

Berikut berbagai macam faktor yang dapat mempengaruhi suasana hati Anda, seperti dilansir media online berbahasa Inggris, Bold Sky:

Faktor Pertama 

Olahraga adalah salah satu faktor yang dapat mempengaruhi suasana hati Anda. Begitu Anda mulai berolahraga, Anda akan merasa lebih baik karena kimia yang baik seperti endorfin dilepaskan.

Faktor Kedua

Dalam diet, beberapa orang, barangkali juga termasuk Anda, membatasi asupan makanan. Ini dapat mempengaruhi suasana hati Anda. Jika Anda merasa bad mood terus-terusan karena perubahan pola makan, Anda lebih baik menghentikan diet.

Faktor Ketiga

Makanan Anda mempengaruhi suasana hati Anda. Makanan yang sehat menjaga suasana hati Anda tetap stabil.

Faktor Keempat

Ketika Anda kurang tidur, sangat wajar jika Anda merasa mudah jengkel atau marah. Ini jelas berarti bahwa kualitas tidur menentukan kualitas suasana hati Anda.

Faktor Kelima

Bagi wanita, kadar hormon dan siklus bulanan merupakan faktor yang ikut berperan dalam mempengaruhi suasana hati.

Faktor Keenam

Faktor yang paling jelas mempengaruhi suasana hati Anda tentu saja adalah stres. Ketika Anda stres, Anda tak bisa merasa bahagia.

Faktor Ketujuh

Dehidrasi juga dapat mempengaruhi suasana hati Anda. Minumlah air yang cukup dalam keseharian Anda, apalagi saat Anda mengeluarkan lebih banyak keringat. 

Faktor Kedelapan

Ahli kesehatan mengatakan bahwa sinar matahari, terutama di waktu pagi, penting bagi Anda. Paparan sinar matahari pagi dapat mempengaruhi suasana hati Anda.

(rr)