www.beningpost.com

Seiring masa liburan musim panas yang memasuki puncaknya dan banyak orang yang ingin segera pergi berlibur, Agoda, salah satu platform perjalanan digital yang paling cepat berkembang di dunia, mengungkapkan bahwa mayoritas responden dari negara-negara yang disurvei kemungkinan besar ingin bertemu dengan teman-teman satu negaranya saat berlibur.

Lebih dari satu dari lima orang Jepang dan Australia cenderung ingin bertemu dengan warga negara mereka sendiri daripada warga negara lain saat berlibur. Tetapi mereka tidak sendirian, survei Agoda yang bertajuk Favorite Nationalities to Encounter, mengungkapkan bahwa para pelancong dari tujuh dari 11 negara yang disurvei paling senang bertemu dengan rekan senegaranya sendiri saat liburan. 

Enam negara teratas yang lebih senang bertemu dengan rekan senegaranya sendiri saat bepergian, yaitu Jepang (22%), Australia (21%), Thailand (19%), China (18%), Arab Saudi (17%), dan Inggris (16%).

Berlawanan dengan tren ini adalah wisatawan dari Indonesia, di mana hanya tercatat 7% wisatawan negara ini yang ingin bertemu sesama orang Indonesia saat bepergian, yang diikuti oleh wisatawan Uni Emirat Arab di angka 10%. 

Wisatawan Amerika adalah satu-satunya kebangsaan paling populer yang ingin ditemui saat liburan, dimana survei Agoda mengungkapkan bahwa wisatawan Amerika menduduki peringkat tiga teratas bagi delapan dari 11 negara yang disurvei. Daya tarik untuk bertemu dengan para turis dari Amerika ini tersebar di seluruh benua karena wisatawan Amerika tercantum dalam daftar para pelancong di Australia, China, Indonesia, Jepang, Arab Saudi, Amerika Serikat, Inggris, dan Vietnam.

Meskipun Britania Raya berencana keluar dari keanggotaan Uni Eropa (Brexit), wisatawan Inggris paling senang bertemu dengan pelancong asal Eropa (45%) saat liburan, diikuti oleh wisatawan China, Australia, dan Amerika Serikat. 

Wisatawan Asia lebih cenderung ingin bertemu dengan wisatawan Asia lainnya saat liburan, dimana lima dari enam pasar Asia cenderung ingin bertemu dengan orang Jepang ketika bepergian.

Sekilas tentang Hasil Survei

  • Hasil survei juga menunjukkan bahwa K-Culture memiliki tempat khusus di hati para pelancong dari Indonesia dan Malaysia, dengan Korea Selatan masing-masing menempati peringkat kedua dan ketiga, dalam daftar tiga negara teratas yang paling ingin mereka temui.
  • Ketika dikelompokkan berdasarkan wilayah, temuan penelitian menunjukkan bahwa para wisatawan dari 11 negara lebih senang bertemu dengan orang-orang Barat ketika mereka sedang berlibur, di mana semua negara menempatkan Eropa dalam daftar tiga teratas mereka, dan Amerika Utara masuk dalam daftar tiga teratas bagi responden dari enam negara, yaitu Amerika Serikat, Inggris, Arab Saudi, Vietnam, Jepang dan Australia.
  • Responden dari Asia juga memiliki preferensi yang kuat untuk mencari sesama orang Asia lainnya di luar negeri, dibandingkan dengan turis-turis yang berasal dari Amerika Serikat, Inggris, Arab Saudi, dan Australia. Sementara itu, wisatawan dari China, Thailand, Malaysia, dan Indonesia menempatkan orang Asia Tenggara di urutan ketiga sebagai wisatawan yang ingin mereka temui saat bepergian. 

Inggris

Amerika Serikat

Arab Saudi

Uni Emirat Arab

China

Thailand

Malaysia

Vietnam

Jepang

Indonesia

Australia

Tiga Bangsa Terfavorit untuk Ditemui Saat Berlibur

Inggris

Amerika Serikat

Arab Saudi

India

China

Jepang

Malaysia

Amerika Serikat

Jepang

Jepang

Australia

Amerika Serikat

Inggris

Amerika Serikat

Uni Emirat Arab

Perancis

Thailand

Jepang

Jepang

Amerika Serikat

Korea Selatan

Inggris

Australia

Australia

Uni Emirat Arab

Filipina

Amerika Serikat

Inggris

Korea Selatan

Vietnam

Italia

Inggris/ Amerika Serikat

Amerika Serikat

 

Inggris

Amerika Serikat

Arab Saudi

Uni Emirat Arab

China

Thailand

Malaysia

Vietnam

Jepang

Indonesia

Australia

Tiga Bangsa Terfavorit untuk Ditemui Saat Berlibur berdasarkan Wilayah

Eropa

Eropa

Timur Tengah

Timur Tengah

Eropa

Asia

Asia

Asia

Asia

Asia

Eropa

Amerika Utara

Amerika Utara

Eropa

Eropa

Asia

Eropa

Eropa

Amerika Utara

Eropa

Eropa

Oseania/ Polinesia/ Mediterania

Oseania/ Polinesia/ Mediterania

Asia

Amerika Utara

Asia

Asia Tenggara

Asia Tenggara

Asia Tenggara

Eropa

Amerika Utara

Asia Tenggara

Amerika Utara

 

(rr/DZ)