Home / Gaya Hidup / Atria Hotel Gading Serpong Hadirkan Sensasi Bersantap All-You-Can-Eat Hawaiian Buffet di Legen Restaurant

Atria Hotel Gading Serpong Hadirkan Sensasi Bersantap All-You-Can-Eat Hawaiian Buffet di Legen Restaurant

Dalam upaya menghadirkan pengalaman kuliner yang lebih segar dan berbeda, Atria Hotel Gading Serpong memperkenalkan konsep terbaru di Legen Restaurant: “All-You-Can-Eat Hawaiian Buffet”.

Menggabungkan kelezatan seafood segar, hidangan barbeque khas tropis, dan cita rasa autentik Indonesia, konsep ini mengajak para tamu menikmati santapan santai bergaya Hawaii, tanpa meninggalkan kekayaan rasa lokal.

Ditawarkan dengan harga spesial Rp388.000 net per orang dengan promo Buy 1 Get 1 Free, penawaran terbatas ini menjadi pilihan sempurna untuk menikmati akhir pekan dengan sajian berlimpah dalam suasana tropis bersama orang-orang terdekat.

“Setelah melewati kesibukan sepanjang minggu, nikmati momen akhir pekan yang lebih berkesan dengan sajian Hawaiian Buffet terbaik dari Legen Restaurant. Dengan harga yang terjangkau, kami berharap Anda dapat menikmati quality time secara maksimal, sementara kami mengakomodasi kebutuhan santap siang atau malam Anda,”ujar Della Angelina, Marcom Manager Atria Hotel & Residences Gading Serpong.

Hawaiian Buffet tersedia setiap akhir pekan di Legen Restaurant, Atria Hotel Gading Serpong. Peluncuran konsep ini merupakan bagian dari komitmen Atria Hotel Gading Serpong untuk terus menghadirkan inovasi kuliner dan menciptakan pengalaman bersantap yang berkesan bagi para tamu di Tangerang dan sekitarnya.

Untuk reservasi dan informasi lebih lanjut mengenai Hawaiian Buffet, kunjungi Instagram @atriaserpong atau hubungi: Yolanda (0878 7796 7702) / Legen Restaurant (0811 1201 2573).

(Syam)

Tagged:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *