www.beningpost.com

Menyambut Bulan Inklusi Keuangan di bulan Oktober 2020 serta Hari Asuransi, 18 Oktober 2020, Asuransi Sinar Mas mengadakan kegiatan Literasi dan Inklusi Keuangan secara virtual untuk peserta di beberapa kota di Indonesia.

Literasi keuangan dibuka pada tanggal 01 Oktober 2020 dengan memberikan edukasi keuangan online bertema Ayo Belajar Asuransi bagi siswa-siswi SDN 51 Cakranegara, Lombok, Nusa Tenggara Barat dan dilanjutkan pada tanggal 02 Oktober 2020 bagi siswa-siswi SDN 49 Cakranegara, Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Siswa-siswi diberikan edukasi keuangan berupa pengenalan asuransi dalam bentuk dongeng/story telling mengenai asuransi dan kebiasaan menabung sejak dini. Selain itu peserta juga diberikan edukasi mengenai 3 M (Memakai Masker, Mencuci Tangan, dan Menjaga jarak) dari Dokter Simas Sehat untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Meskipun literasi dilakukan secara virtual, namun tidak mengurangi semangat dan antusiasme para siswa dalam mengikuti kegiatan ini khususnya dalam sesi tanya jawab.

Kegiatan literasi keuangan selanjutnya telah diadakan pada tanggal 08 Oktober 2020 bagi siswa SMK 1 Strada, Jakarta dan tanggal 09 Oktober 2020 bagi siswa SMK Kanisius Unggaran, Semarang. Materi edukasi keuangan yang diberikan meliputi pengenalan lembaga jasa keuangan, pengenalan asuransi, asuransi mikro serta pencegahan Covid-19 melalui 3 M.

Pada kegiatan literasi keuangan ini, Asuransi Sinar Mas juga membagikan buku cerita dan mewarnai mengenai asuransi (bagi siswa SD), asuransi mikro serta celengan impian untuk media menabung. Asuransi mikro Simas siswa mikro diberikan kepada siswa, sementara untuk guru mendapatkan asuransi mikro simas perlindungan.

PT Asuransi Sinar Mas konsisten mengadakan kegiatan literasi dan inklusi keuangan sejak tahun 2015. Setiap tahunnya kegiatan diadakan dengan target sasaran siswa, petani, ibu rumah tangga dan juga UMKM dengan wilayah pelaksanaan di fokuskan di luar pulau Jawa.

Untuk bulan Oktober 2020 ini, pelaksanaan kegiatan literasi dan inklusi keuangan masih akan berlanjut di beberapa wilayah di Kalimantan dan juga Papua.

“Untuk apa kami melakukan literasi keuangan? Salah satunya adalah bentuk sumbangsih kami pada Bangsa Indonesia untuk bisa meningkatkan pengetahuan seluruh masyarakat untuk paham mengelola keuangan dan mengenalkan asuransi. Dengan paham mengelola keuangan diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan, ” ujar dari Dumasi M M Samosir, Direktur PT Asuransi Sinar Mas.

Program literasi dan inklusi keuangan yang dilakukan Asuransi Sinar Mas sejak tahun 2015 telah diikuti oleh 145.728 peserta dan telah dibagikan 105.306 kartu asuransi mikro serta 30.262 Celengan Impian.

Memeriahkan Bulan Inklusi Keuangan 2020, Asuransi Sinar Mas juga memberikan customer loyalty berupa promo tambahan Simas Poin untuk setiap pembelian asuransi kendaraan dan asuransi kebakaran secara online melalui Sinarmas.co.id dan aplikasi mobile Asuransi Sinar Mas Online dan Simas Poin.

Perusahaan juga turut berpartisipasi dalam virtual booth Bulan Inklusi Keuangan (BIK) Expo 2020 yang diselenggarakan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). BIK Expo 2020 dapat diakses melalui website www.BIK2020.id dan berlangsung dari tanggal 5 Oktober - 3 November 2020.

(rr/Syam0