www.beningpost.com

Pameran produk elektronik yang ditunggu-tunggu Global Sources Electronics Indonesia secara resmi dimulai hari ini tanggal 5 Desember 2019 dan akan berlangsung selama 3 hari hingga tanggal 7 Desember 2019 di Jakarta Convention Center (JCC).

Pameran yang pertama kali digelar di Indonesia ini menampilkan produk elektronik inovasi terkini yang akan memberikan peluang bagi para pelaku bisnis di Indonesia untuk bertemu dengan lebih dari 350 pemasok berkualitas dari Cina, Korea Selatan, Taiwan, Hong Kong, dan Indonesia.

Pameran ini merupakan kesempatan emas bagi para pembeli Indonesia untuk memperluas sumber elektronik mereka, mengikuti perkembangan inovasi terbaru, dan menemukan mitra bisnis potensial.

Pameran ini terbagi menjadi tiga kategori utama, yakni Produk Elektronik, Aksesoris Seluler, dan Komponen Elektronik & Power Supplies.

Beberapa produk yang ditampilkan adalah produk elektronik untuk rumah, produk audio, produk komputer, periferal komputer, smartphone dan tablet, power supplies, konektor, konsol game dan keyboard, dan lainnya. Peserta pameran terdiri dari pemasok untuk beberapa merek elektronik paling terkenal di dunia.

Pameran selama tiga hari ini menawarkan layanan pencocokan bisnis (business-matching) yang menghubungkan buyer dengan supplier, yang saat ini tercatat sebanyak lebih dari 400 pertemuan business-matching telah dijadwalkan selama pameran berlangsung.

Acara ini juga menandai model bisnis O2O dari Global Sources yang hadir perdana di Jakarta. Model bisnis ini memungkinkan pembeli memesan sampel dengan peserta pameran secara online, setelah kunjungan mereka.

“Pesatnya perkembangan industri elektronik di Indonesia, telah meningkatkan permintaan atas inovasi produk elektronik secara terus menerus, yang tentunya Global Sources Electronics Indonesia sangat mendukung hal ini dengan menghadirkan pameran sumber barang kelas dunia di Indonesia,” ujar Hu Wei, CEO Global Sources dalam akata sambutan pada acara pembukaan hari ini, Kamis (5/12/2019) di Jakarta.

Selama pameran, akan ada beberapa diskusi panel di panggung utama. Kemudian AsiaCommerce mengenai “Bagaimana cara memulai bisnis ekspor-impor Anda dengan mudah”, serta Yayasan Pejuang Online dengan “Milad Akbar III Pejuang Online”.

Di panggung bagian luar, digelar seminar-seminar yang diadakan oleh ASISINDO, GINSI, Indotrading, dan Indonetwork.co.id yang akan membahas segala hal tentang bisnis ekspor-impor dan isu-isu terkini di industri.

Sementara Importir.org akan memimpin diskusi setiap hari di Panggung Importir mengenai peluang bisnis di industri ekspor-impor.

Selain itu, di acara Global Sources Electronics Indonesia ini, seri seminar hadir dengan tema-tema menarik, termasuk “Transforming Our Lives with 5G”, “Redefining Sound Experience with Audio Technology”, “Strategi Smart Sourcing & Supply Chain”, serta “Strategi Ritel Online & Mobile.”

Toerangga Putra, selaku Project Director dari Global Sources Electronics Indonesia dan juga President Director dari Adhouse Clarion Events menambahkan bahwa “para hadirin yang mengikuti seminar di Global Sources Electronics Indonesia berkesempatan melihat teknologi masa depan yang dapat mereka nantikan di tahun 2020 dan seterusnya, serta mencari tahu cara memperoleh akses ke teknologi secara lebih mudah melalui model global sourcing yang lebih baik.”

(rr)