www.beningpost.com

ASEAN Coffee Federation (ACF), penyelenggara Kompestisi Perdana ASEAN Barista Team Championship 2019 (ABTC19) bersama dengan Specialty Coffee Association of Indonesia (SCAI), mengumumkan JAVAROMA sebagai Sponsor Presenter Utama.

Dalam event yang pertama dilaksanakan ini, tentunya Javaroma tidak sendiri, namun juga terdapat beberapa sejumlah sponsor lain yang mendukung kompetisi barista dengan hadiah tertinggi se ASEAN ini.

Yang menarik dalam ajang ini, dimana hadiah uang tunai yang disiapkan panitia penyelenggara total sebesar US$10,000.00, ABTC 2019 akan disponsori oleh JAVAROMA, coffee bar bergaya Italia yang juga telah hadir di Indonesia. Dan tentunya merupakan hadiah yang besar untuk hadiah Barista di dunia.

“Kali ini suatu kebanggaan bagi Javaroma dapat mendukung kegiatan  kejuaraan barista di regional ASEAN,” ujar Aria Santoso, Head of Communication dari JAVAROMA usai jumpa pers kepada Beningpost.com hari ini, Senin (1/7/2019).

Javaroma yang berawal di Roma, Italia, terus meningkatkan brand value untuk dapat melakukan ekspansi ke beberapa negara di seluruh dunia. Pilihan pertama untuk melebarkan jaringan bisnis Javaroma adalah di Pulau Jawa, Indonesia.

Aria menjelaskan tujuan menjadi sponsor utama dalam ajang tingkat ASEAN ini berharap bisa membantu pertumbuhan industri kopi Indonesia, dan kita juga mengundang berkolaborasi dengan pengusaha kopi di Indonesia supaya meningkatkan kesadaran tentang pencinta kopi Indonesia untuk bisa berani menampilkan dirinya maju ke kancah regional bahkan internasional.

“Karena kita lihat potensi Indonesia sangat baik dari sisi kualitas dan varietas kopinya, dan itu biar dilihat oleh dunia,” tambahnya.

Di tempat yang sama Victor Mah, Presiden ASEAN Coffee Federation menyambut JAVAROMA sebagai sponsor Presenter Utama para kejuaraan ASEAN Barista Team Championship 2019 yang baru pertama kali diselenggarakan ini.

Dikatakannya, berkat dukungan para sponsor yang memiliki perhatian besar seperti JAVAROMA dan sejumlah sponsor lainnya, kami yakin akan mampu mengangkat standar kualitas barista ASEAN sesuai dengan tujuan dan obyektif ACF yang berdaya upaya untuk mempromosikan profesi-profesi yang berhubungan dengan dunia perkopian di ASEAN.

Tanggapan yang luar biasa telah berdatangan dari berbagai negara ASEAN, dimana sebagian besar negara mengirimkan 2 tim atau lebih untuk bertanding di kejuaraan ini. Diharapkan setidaknya sekitar 7 hingga 9 negara anggota ASEAN akan diwakili dalam kejuaraan perdana ini.

Negara tuan rumah, Indonesia, diperkirakan akan menurunkan tim terbanyak, antara 4 hingga 5 tim, yang dibentuk dari para juara dari perlombaan yang berlangsung sebelumnya. Ada pula “Tim Impian” yang dibentuk oleh para barista pemenang kejuaraan barista tingkat nasional.

Negara tetangga, Singapura, juga akan mengirimkan 3 tim untuk mengikuti kompetisi yang berhadiah tertinggi di ASEAN ini. Malaysia, Thailand, dan Filipina juga diharapkan untuk mengirimkan tim terkuatnya.

“Sebagai negara tuan rumah, kami senang melihat lebih dari 60 barista ASEAN, untuk pertama kalinya berkumpul di Jakarta,” ungkap Syafudin, Ketua Asosiasi Kopi Specialty ndonesia, Joint Organizer ABTC 2019.

Syafudin menyatakan, hal ini menunjukkan dinamika industri kopi ASEAN dan juga minat kompetitif untuk meningkatkan keterampilan barista ASEAN. Bukan tidak mungkin suatu saat juga akan membawanya ke tingkat dunia.

Bersama dengan Presenter Utama JAVAROMA, ABTC 2019 juga mengumumkan sejumlah sponsor lainnya yang turut membantu suksesnya kompetisi ini, yaitu:

o  Official Machine – Nuova Simonelli Aurelia Wave and Official Grinder – Compak E6 On Demand by Toffin Indonesia,

o  Official Milk – Diamond Milk and Official Syrup – 1883 by Sukanda Djaya,

o  Official Alternative Diary Barista Product by Alternative Dairy Co.,

o  Official Green Bean & Roaster by Wahana Estate & Common Ground Coffee Roaster,

o  Official Ceramic Cup, Sero & Glass Cup Duralex  by P.T.Kumala Kencana Cipta

o  Official Coffee Accessories by Maharaja Coffee,

o  Official Chocolate by Luxe-Brew

serta sejumlah Sponsor Strategis seperti:

o  Starbucks,

o  Bunn-o-matic dan

o  Singapore Coffee Association

Kompetisi yang diselenggarakan pada salah satu pameran makanan dan minuman terbesar di Indonesia - Food & Hotel Indonesia (FHI) 2019 ini akan diikuti oleh lebih dari 15 tim barista terbaik Asia Tenggara dan akan memperebutkan gelar ASEAN Best Team Barista.

Tiga tim teratas akan memenangkan hadiah uang tunai sebesar untuk juara pertama mendapat uang tunai sebesar US $ 5.000,00 kemudian pemenang kedua memperoleh US$ 5.000,00 dan juara ketiga menerima uang tunai sebesar US$ 2.000,00.

Kejuaraan ini akan berlangsung dari tanggal 25 sampai 27 Juli 2019 di JI Expo, Jakarta, Indonesia.  Keterangan lebih lanjut tenting kejuaraan ini tersedia di situs, www.aseancoffee.org.

(rr/Syam)