www.beningpost.com

Perusahaan bahan kimia khusus LANXESS melanjutkan laju pertumbuhan perusahaan yang menguntungkan. LANXESS mengakhiri tahun fiskal 2017 dengan rekor pendapatan. LANXESS juga telah memulai awal yang baik untuk tahun fiskal yang baru.

EBITDA pre exceptionals naik 29,6% di tahun fiskal 2017 menjadi EUR 1,29 miliar, yang merupakan hasil tertinggi dalam sejarah perusahaan.

Pada tahun sebelumnya, EBITDA pre exceptionals adalah sebesar EUR 995 juta. Oleh karena itu, hasil operasi berada di ujung atas kisaran perkiraan EUR 1,25 miliar hingga EUR 1,3 miliar. 

Pendorong utama kenaikan laba yang kuat ini adalah volume yang lebih tinggi di semua segmen, serta kontribusi yang besar dari bisnis Chemtura yang diakusisi pada tahun sebelumnya.

Margin EBITDA pre exceptionals meningkat dari 12,9% menjadi 13,3%, bergerak selangkah lebih dekat ke target margin jangka menengah. Mulai tahun 2021, margin rata-rata diperkirakan antara 14% dan 18%. Pendapatan grup juga meningkat secara substansial sebesar 25,5% menjadi EUR 9,66 miliar pada tahun fiskal terakhir dibandingkan dengan EUR 7,7 miliar pada tahun sebelumnya.

Laba bersih mencapai EUR 87 juta, dibandingkan dengan EUR 192 juta pada tahun sebelumnya. Penurunan ini disebabkan oleh pengeluaran luar biasa yang signifikan sebanyak satu kali, terutama untuk integrasi bisnis Chemtura dan konsolidasi jaringan produksi dan rantai nilai, serta satu kali biaya yang timbul dari reformasi pajak AS.

Disesuaikan untuk hal-hal luar biasa ini dan amortisasi aset tidak berwujud, laba bersih naik 53,9% dari EUR 246 juta menjadi EUR 379 juta.

Rasio keuangan utama yang dilaporkan sejalan dengan ekspektasi pasar saat ini. 

"Kami mencapai banyak hal secara strategis dan operasional di tahun fiskal terakhir, dan meletakkan dasar yang kuat untuk masa mendatang," kata Matthias Zachert, Chairman of the LANXESS Board of Management.

“Dengan Chemtura, kami berhasil menyelesaikan akuisisi terbesar kami hingga saat ini, dan juga secara signifikan semakin meningkatkan kualitas portofolio kami. Dalam pengaturan ini, kami mencapai pendapatan terbaik dalam sejarah LANXESS hingga saat ini, sekaligus semakin meningkatkan profitabilitas Grup." lanjut Zachert.

Usulan Dividen yang Lebih Tinggi untuk Tahun 2017

Kinerja bisnis yang kuat pada tahun 2017 harus tercermin dalam peningkatan dividen lebih lanjut. Board of Management dan Supervisory Board akan mengusulkan dividen 14% lebih tinggi sebesar EUR 0,80 per saham ke Rapat Pemegang Saham Tahunan pada tanggal 15 Mei 2018. Hal ini akan sesuai dengan total pembayaran dividen sekitar EUR 73,2 juta. 

Pabrik di Jerman Diperkuat, Wilayah Pertumbuhan Diperluas

Seiring dengan akuisisi, LANXESS juga mempercepat pertumbuhan organiknya pada tahun 2017. Grup ini menginvestasikan sekitar EUR 550 juta dalam jaringan pabrik globalnya, termasuk sekitar EUR 235 juta di pabrik Jerman. LANXESS juga membuat kemajuan sehubungan dengan tujuannya untuk mencapai keseimbangan regional yang lebih besar dari bisnisnya pada tahun 2017.

LANXESS terus memperluas kehadirannya dan penjualannya di wilayah pertumbuhan Amerika Utara dan Asia. Amerika Utara meningkatkan pangsa penjualan globalnya dari 17% menjadi 19%, sementara pangsa Asia Pasifik naik dari 26% menjadi 28%. Hal ini berarti bahwa Grup LANXESS kini menghasilkan hampir setengah penjualannya di dua wilayah pasar ini.

Penjualan dan Pendapatan Naik di Semua Segmen

Penjualan segmen Advanced Intermediates mencapai EUR 1,97 miliar pada tahun fiskal 2017, atau 13,1% di atas angka tahun sebelumnya sebesar EUR 1,74 miliar. EBITDA pre exceptionals meningkat 2,8% menjadi EUR 335 juta dibandingkan dengan EUR 326 juta pada tahun sebelumnya.

Kenaikan volume yang kuat untuk segmen intermediet menghasilkan kinerja positif ini, diimbangi oleh lemahnya permintaan di sektor pertanian dan efek mata uang yang merugikan. Margin EBITDA pre exceptionals adalah 17,0%, dibandingkan 18,7% di tahun sebelumnya.

Penjualan di segmen Specialty Additives meningkat hampir dua kali lipat, melonjak sebesar 90,7% menjadi EUR 1,60 miliar dibandingkan dengan EUR 841 juta pada tahun sebelumnya. EBITDA pre exceptionals kembali tumbuh kuat sebesar 76,8% menjadi EUR 267 juta dibandingkan dengan EUR 151 juta pada tahun sebelumnya. Kinerja pendapatan yang kuat ini adalah hasil dari integrasi bisnis aditif Chemtura. Volume yang lebih tinggi juga berdampak positif pada pendapatan.

Margin EBITDA pre exceptionals adalah 16,6%, dibandingkan 18,0% pada tahun sebelumnya.

Penjualan di segmen Performance Chemicals naik 10,5% dari EUR 1,30 miliar menjadi EUR 1,44 miliar. EBITDA pre exceptionals adalah sebesar EUR 252 juta, naik 13,0% pada tingkatan tahun sebelumnya sebesar EUR 223 juta. Peningkatan pendapatan terutama disebabkan oleh pertumbuhan volume yang kuat. Unit Bisnis Pembersih dan Disinfektan yang diakuisisi LANXESS dari Chemours pada tahun 2016 juga memberikan kontribusi besar pada pendapatan. Dengan demikian, margin EBITDA pre exceptionals meningkat menjadi 17,5% dari 17,1% pada tahun sebelumnya.

Penjualan di segmen Engineering Materials meningkat 29,4% dari EUR 1,06 miliar menjadi EUR 1,37 miliar. EBITDA pre exceptionals adalah sebesar EUR 219 juta, naik substansial sebesar 37,7% pada tingkatan tahun sebelumnya sebesar EUR 159 juta.

Hal ini didorong oleh bisnis urethan yang diakuisisi dari Chemtura, serta harga dan volume penjualan yang lebih tinggi. Dengan demikian, margin EBITDA pre exceptionals meningkat dari 15,1% menjadi 16,0%.

Di segmen ARLANXEO, penjualan naik 19,2% menjadi EUR 3,23 miliar dibandingkan dengan EUR 2,71 miliar setahun sebelumnya. EBITDA pre exceptionalssebesar EUR 385 juta, yaitu 3,2% lebih tinggi dari tingkatan tahun sebelumnya sebesar EUR 373 juta. Pendapatan dipengaruhi oleh situasi persaingan yang terus menantang, harga bahan baku yang sangat fluktuatif, dan nilai kurs dolar AS yang lemah. Margin EBITDA pre exceptionals adalah sebesar 11,9% dibandingkan dengan 13,8% pada tahun sebelumnya.

Perkiraan di Tahun 2018: Akuntansi tanpa ARLANXEO

Kinerja positif tahun 2017 telah berlanjut dengan awal yang baik untuk tahun fiskal yang baru. Di tahun 2018, akan terjadi perubahan akuntansi di LANXESS: Perusahaan joint venture karet ARLANXEO akan dilaporkan sebagai operasi yang dihentikan mulai dari kuartal kedua tahun 2018.

Di empat segmen lainnya yang digabungkan dengan nama "New LANXESS" - Advanced Intermediates, Specialty Additives, Performance Chemicals dan Engineering Materials - Grup LANXESS memperkirakan sedikit peningkatan keseluruhan dalam EBITDA pre exceptionals. Tidak termasuk ARLANXEO, rasio utama ini adalah EUR 925 juta pada tahun 2017.

(rr)