Ilustrasi/ imgarcade.com

Media pemerintah Cina, CCTV News, mendesak para warganya—terutama kaum muda yang memiliki pergaulan global—untuk selektif memilih nama asing agar tak salah pilih. Kabarnya, mereka memang suka menggunakan nama-nama dari Bahasa Inggris.

Menurut saran situs media tersebut, seperti dilansir bbc, pilihan nama asing itu harus mencerminkan karakter diri orang yang bersangkutan. Nama-nama asing yang menimbulkan hinaan, sindiran dan tak logis sebisa mungkin dihindari, misalnya nama-nama asing yang merupakan karakter fiksi seperti Dumbledore (salah satu tokoh fiksi dalam film Harry Potter), Satan, dan sebagainya.

Nama-nama asing yang berkonotasi seksual juga dianjurkan untuk dibuang jauh-jauh. Nama permen seperti Candy, Lolly, menurut mereka, tak ubahnya seperti nama penari telanjang. Sedangkan nama-nama asing yang dianjurkan dipakai adalah Elizabeth, Catherine, George, dan William.

(rr)